Business is booming.

Profil Brigjen TNI Inf Luqman Arief, Satu Lagi Alumni Akmil 1996 Sandang Bintang Satu

Satu lagi alumni Akmil 1996 menyandang pangkat Brigjen TNI.

Yakni Brigjen TNI Inf Luqman Arief yang promosi bintang satu dari jabatan Danrem Tipe B ke Tipe A.

Persisnya dari Danrem 022/PT (Pematang Siantar) Kodam I/BB menjadi Danrem 121/ABW (Sintang) Kodam XII/Tanjung Pura.

Ia menggantikan Brigjen TNI Pribadi Jatmiko yang memasuki usia pensiun.

Di lingkungan alumni Akmil 1996, Lukman Arief bukan yang pertama sandang Brigjen.

Deddy Suryadi merupakan meteor angkatan 1996, dia bukan hanya berpangkat Brogjen, tapi Mayjen.

Sejak 28 April 2023 mengemban amanat sebagai Komandan Jenderal Kopassus.

Lal alumni terbaik Akmil 1996 Brigjen TNI Lucky Avianto sebagai Staf Khusus Kasad.

Ia menyandang Brigjen sejak tahun 2022 dengan jabatan Kapusdiklat BIN (2022—2023) dan kini Staf Khusus Kasad.

Ada juga Brigjen Putranto yang menyandang bintang satu Nopember 2022 dengan jabatan Komandan Korem 052/Wijayakrama (2022—sekarang)

Promosi Brigjen TNI Luqman Arief bersamaan dengan mutasi dan promosi  96 Pati TNI

Mutasi dan promosi 96 pati berdasarkan Surat Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/779/VII/2023 tanggal 17 Juli 2023

Dan terdapat 10 kolonel yang promosi menjadi Brigjen TNI termasuk Brigjen TNI Luqman Arief

10 Kolonel promosi Brigjen pwe 17 Juli 2023

1 Kolonel Inf Dian Hardiana dari Pamen Denmabesad menjadi Waasintel KSAD Bid. Bin Intel.

2 Kolonel Czi G Eko Sunarto dari Auditor Madya Itjen Kemhan menjadi Dir Bela Negara Ditjen Pothan Kemhan.

Baca Juga:  Vonis Bebas HBS Trending, Bahar Smith Cium Bendera Merah Putih

3 Kolonel Inf Raden Agus Prasetyo Utomo dari Pamen Denmabesad menjadi Irlat Itum Itjenad.

4 Kolonel Inf Dwi Lagan Safrudin dari Pamen Denmabesad menjadi Dirdik Kodiklatad.

5 Kolonel Ckm Bidik Catur Prasetya dari Kabidwasum SPI RSPAD Gatot Soebroto menjadi Dirum Puskesad.

6 Kolonel Kav Teguh Prayitno dari Irut-II/Renproggar Itren Itben Irjenad menjadi Irren Irben Itjenad.

7 Kolonel Inf Irwan Subekti dari Pamen Denmabesad menjadi Ir Pussenif.

8 Kolonel Cba Nasril Aswan dari Dirbinlitbang Pusbekangad menjadi Ir Pusbekangad.

9 Kolonel Inf Sidik dari Kabid Penguatan Demokrasi dan Kelembagaan Demokrasi Kemenko Polhukam menjadi Kadisjarahad.

10 Kolonel Inf Luqman Arief dari Danrem 022/PT (Pematang Siantar) Kodam I/BB menjadi Danrem 121/ABW (Sintang) Kodam XII/Tpr.

Profil Brigjen TNI Luqman Arief

Brigadir Jenderal TNI Luqman Arief, S.I.P. lahir 9 Februari 1975 atau masih berusia 48 tahun.

Luqman Arief adalah seorang perwira Tinggi TNI-AD yang sejak tanggal 17 Juli 2023 mengemban amanat sebagai Komandan Korem 121/Alambhana Wanawai (ABW).

Luqman, lulusan Akmil 1996 ini dari kecabangan Infanteri (Kopassus).

Jabatan terakhir jenderal bintang satu ini adalah Komandan Korem 022/Pantai Timur.

Riwayat Pendidikan

Akademi Militer (1996)

Sussarcabif

Dik PARA Utama

Selapa I

Diklapa II

Komando

Sus Danyon

Sus Dandim

Seskoad (2010)

Sesko TNI

Riwayat Jabatan

Dansecata/Gumil Juang Pendidikan Dan Kejuruan Rindam XVII/Cendrawasih (2011)

Danyonif 751/Raider (2013—2014)

Dandim 1714/Puncak Jaya (2014)

Kabaglat Rindam III/Siliwangi (2018—2019)

Kabintaldam III/Siliwangi (2019—2020)

Dandim 0501/Jakarta Pusat (2020—2021)

Kabintal Kostrad (2021—2022)

Danrem 022/Pantai Timur (2022—2023)

Danrem 121/Alambhana Wanawai (2023—Sekarang)

Orang Lain Juga Baca
Komentar
Loading...