Profil Brigjen Pol Budi Widjanarko, Mantan Wakapolda Bengkulu yang Akhirnya Raih Bintang Satu
Ketika Kombes Pol Budi Widjanarko selesai menjadi Wakapolda, Polda Bengkulu naik statusnya menjadi tipe A. Ia digantikan seorang Brigjen Pol Tahun 2019

Kombes Pol Budi Widjanarko akhirnya menyandang pangkan Brigjen pol bersamaan dengan mutasi dan promosi 513 pati dan pamen polri per Kamis (7/12/2023).
Ada pun mutasi itu tertuang dalam surat telegram bernomor ST/2750/XII/KEP./2023 tanggal 7 Desember 2023.
Brigjen Pol Budi Widjanarko promosi dari Irbidjemlenopsnal II Itwil II Itwasum Polri menjadi Waketbidminwa STIK Lemdiklat Polri.
Budi menggantikan Brigjen Pol Imran Yunus yang menghadapi masa pensiun.
Kombes Pol Budi Widjanarko sering menjadi sorotan ketika menjadi Wakapolba Bengkulu 2017-2019.
Saat itu Polda Bengkulu masih tipe B dan dipimpin seorang Kombes, Kapoldanya Brigjen Pol Drs. Supratman.
Ketika Kombes Pol Budi Widjanarko selesai menjadi Wakapolda, Polda Bengkulu naik statusnya menjadi tipe A.
Budi Widjanarko pun diganti seorang Brigjen yakni Brigjen Pol Sahimin Zainudin.
Budi Widjanarko kemudian digeser sebagai Irwasda Polda Metro Jaya.
Dan butuh empat tahun kemudian untuk menyandang pangkat Brigjen Pol.
Polda Metro bukan tempat asing bagi dirinya.
Ia pernah menjadi Kabid Humas Sementara Polda Metro Jaya
Kemudian menjadi Dirbinmas Polda Metro Jaya
Lantas menjadi Kepala Pelayanan Masyarakat (Kayanmas) Polda Metro Jaya sebelum diangkat menjadi Wakapolda Bengkulu
Riwayat JabatanÂ
PTIK 2008
AKBP Budi Widjanarko Menjadi Kapolres Limboto  tahun 2009
Irwasda Polda Metro Jaya 2015
Kabid Humas Sementara Polda Metro Jaya 2016
Kemudian menjadi Dirbinmas Polda Metro Jaya 2016
Lantas menjadi Kepala Pelayanan Masyarakat (Kayanma) Polda Metro Jaya 2017
Wakapolda Bengkulu 2017-2019
Irwasda Polda Metro Jaya 2020-2021
Irbidjemlenopsnal II Itwil II Itwasum Polri 2021-2023
Waketbidminwa STIK Lemdiklat Polri.