Kalahkan Barcelona 4-1, PSG Lolos Semifinal Liga Champions
Kalahkan 10 Pemain Barca, PSG Lolos Semifinal Liga Champions dengan Agregat 6-4
Unggul jumlah pemain sejak menit 29, benar-benar dimanfaatkan PSG.
Meski kebobolan duluan melalui gol Rapinha, PSG berhasil menyamakan skor 1-1 pada babak pertama melalui Ousmane Dembele menit 40.
Dan babak kedua tekanan klub raksasa Prancis itu kian menjadi-jadi.
PSG langsung membalikan skor bahkan membalikan agregat dengan tiga gol tambahan.
Yakni melalui gol Vitinha menuit 54 dan Kylian Mbappe menit 61 melalui titik penalti dan menit 89.
Vitinha 🫂 Mbappé #UCL pic.twitter.com/NXFDIbdcwn
— UEFA Champions League (@ChampionsLeague) April 16, 2024
Dengan skor 1-4, PSG kini memiliki agregat 4-6. yang artinya PSG lolos ke babak semifinal.
Dalam statistik babak kedua, PSG membuat 20 shots dan delapan shots on target.
Sementara Barcelona hanya tujuh kali shots dan tiga kali shots on target.
Artinya babak kedua benar-benar dikendalikan PSG yang memiliki keungguulan dalam jumlah pemain.
Seperti diketahui, jasil babak pertama leg kedua perempatfinal Liga Champions antara Barcelona vs PSG adalah 1-1.
Barcelona unggul 1-0 berkat gol Rapinha.
Pemain asal Brasil itu mencetak gol memanfaatkan umpan Lamine Yamal dari saya kiri pertahanan PSG.
Dengan tambahan satu gol, agregat Barcelona vs PSG menjadi 4-2.
Dari empat gol, tiga gol diantaranya dicetak oleh Rapinha.
Namun pada menit 29, pemain Barcelona Ronald Araujo memperoleh kartu merah karena melakukan pelanggaran di area kotak penalti sendiri.
Meski kartu merah wasit tak memberikan tendangan penalti.
PSG sendiri tak sakit hati tak memperoleh penalti.
Mereka memanfaatkan kelebihan pemain dengan motivasi tinggi dan akhirnya sukses menyamakan skor melalui mantan pemain Barcelona Ousmane Dembele menit 40.
Meski bertindak sebagai tamu, statistik pertandingan menunjukkan PSG dominan.
PSG melakukan 63 persen penguasaan bola, sembilan kali shots dan dua kali shots on target.
Bandingkan dengan Barcelona yang hanya melakukan dua kali shots dan sekali shots on target, sementara penguasaan bola hanya 37 persen.
Agregat pertandingan kini menjadi 4-3. Dengan kondisi hanya tampil dengan 10 pemain, babak kedua membahayakan posisi tuan rumah.
Starting XI Barcelona vs PSG
Barcelona: Ter Stegen, Kounde, Araujo, Cubarsi, Cancelo, Gundogan, Pedri, De Jong, Yamal, Lewandowski, Raphinha.
PSG: Donnarumma, Hakimi, Marquinhos, L. Hernandez, Nuno Mendes, Zaire-Emery, Vitinha, Fabian Ruiz, Dembele, Mbappe, Barcola.