Profil Irjen Pol Merdisyam, Akpol 1991, Berpotensi Jadi KabaIintelkam
Irjen Pol Merdisyam juga telah menjadu dua kali kapolda. Yakni Kapolda Sulawesi Tenggara (2019) dan Kapolda Sulawesi Selatan (2020)

Kepala Badan Intelijen dan Keamannan (KabaIintelkam) Polri Komjen Pol Suntana sudah masuk usia pensiun.
Hingga kini belum diumumkan penggantinya.
Wakil KabaIintelkam Polri Irjen Pol Merdisyam berpotensi menggantikannya.
Dalam Wikipedia juga sudah ditulis Komjen. Pol. (Purn.) Drs. Suntana, M.Si.
Ia kelahiran 2 Juni 1966, seorang purnawirawan Polri yang jabatan terakhirnya adalah Kepala Badan Intelijen dan Keamanan Polri.
Suntana, lulusan Akpol 1989 ini berpengalaman dalam bidang Intel.Â
Selain itu juga beliau merupakan putra daerah Jawa Barat yang berasal dari Cinta, Karangtengah, Garut.Â
Pernah dua kali menjadi kapolda Lampung dan Jabar.
Jabatan terakhir jenderal bintang tiga ini adalah Kepala Badan Intelijen dan Keamanan Polri.
Tampaknya pengumuman pergantian Komjen Pol Suntana akan dilakukan pada waktu yang tepat, bisa jadi bersamaan dengan mutasi pejabat lainnya.
Salah satu pengganti paling berpotensi adalah Wakil KabaIintelkam Polri Irjen Pol Mardisyam.
Alasannya karena Irjen Pol Merdisyam juga telah menjadu dua kali kapolda.
Yakni Kapolda Sulawesi Tenggara (2019) dan Kapolda Sulawesi Selatan (2020)
Irjen Pol Mardisyam juga alumni Akpol 1991, seangkatan dengan Kapolri Listyo Prabowo.
Profil Irjen Pol Mardisyam
Irjen. Pol. Drs. H. Merdisyam, M.Si. lahir 4 Mei 1968.
Ia adalah seorang perwira tinggi Polri yang sejak 31 Oktober 2021 menjabat sebagai Wakil Kepala Badan Intelijen dan Keamanan Polri.
Merdi, lulusan Akpol 1991 ini berpengalaman dalam bidang intel. Jabatan terakhir jenderal bintang dua ini adalah Kepala Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan.
Riwayat Pendidikan
Pendidikan Polri
Akabri (1991)
PTIK (1998)
Sespimmen (2009)
Sespimti (2015)
Pendidikan Kejuruan
Bahasa Inggris (1993)
DASPA INTEL (1994)
DASPA BRIMOB (1996)
Assessment Susjab Kapolres II (2010)
Riwayat Jabatan
Pamapta Polres Sukabumi Polda Jabar (1992)
Kaurbinops Serse Polres Sukabumi (1993)
Wakasat Serse Polres Sukabumi (1994)
Kapolsek Cisaat Polres Sukabumi (1996)
Danton Taruna Akpol (1997)
Danki Taruna Akpol (1998)
Pama PTIK (1999)
Paur Renmin Sesdit IPP Polda Metro Jaya (2001)
Sespripim Kapolda Metro Jaya (2001)
Kapolsek Metro Tambora Polda Metro Jaya (2003)
Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan (2004)
Kanit Wassendak Ditintel Polda Metro Jaya (2004)
Kanit Intelkrim Ditintel Polda Metro Jaya (2004)
Kasubden Intel Den 88 Polda Metro Jaya (2005)
Wakapolres Bekasi Polda Metro Jaya (2006)
Wakapolres Bandara Soetta Polda Metro Jaya (2007)
Kasat E/Poa Ditintelkam Polda Metro Jaya (2007)
Pamen Polda Jabar (2009)
Kabag Ops Polwil Cirebon Polda Jabar (2009)
Kapolres Karawang Polda Jabar (2010)
Wadirintelkam Polda Jabar (2012)
Wadirintelkam Polda Metro Jaya (2012)
Dirintelkam Polda Gorontalo (2013)
Analis Kebijakan Madya Bidang Ekonomi Baintelkam Polri (Dlm Rangka Dik Sespimti Polri) (2015)
Dirintelkam Polda Metro Jaya (2016)
Dirsosbud Baintelkam Polri (2018)
Kapolda Sulawesi Tenggara (2019)
Kapolda Sulawesi Selatan (2020)
Wakabaintelkam Polri (2021)