Business is booming.

Edin Dzeko Trending, Belum Resmi Diumumkan Sudah Cetak Gol

Inter Milan Datangkan Dzeko Pengganti Romelu Lukaku

Edin Dzeko tidak diumumkan secara resmi tetapi menjadi starter saat Inter melawan Dynamo Kiev dalam pertandingan persahabatan terakhir menjelang musim baru.

Simone Inzaghi telah memilih starting line-up untuk pertandingan persahabatan terakhir menjelang musim 2021-22 dan mantan kapten Roma itu menjadi starter.

Dzeko belum diumumkan secara resmi sebagai pemain baru Inter, karena dia masih berdiskusi dengan Roma mengenai dua pembayaran terakhir pada Juli dan Agustus.

Susunan pemain resmi untuk pertandingan melawan Kiev telah dikonfirmasi, dengan Stefano Sensi di belakang Dzeko dalam formasi 3-5-1-1.

Inter Milan pun menang atas Dynamo Kiev 3-0 melalui gol Barrella, Dzeko dan Sensi.

Edin Dzeko ke Inter Milan, sosok pengganti Romelu Lukaku.

Dzeko telah menyelesaikan tes kesehatan jelang peresmian kepindahannya dari AS Roma ke Inter Milan.

Bomber gaek asal Bosnia-Herzegovina itu tiba di Milano pada Rabu (11/8/2021) waktu setempat.

Ia sudah tepergok memegang syal hitam-biru khas Inter Milan.

Sang juara bertahan Liga Italia menjadikan Dzeko target di bursa transfer sebagai pengganti peran Romelu Lukaku.

Pada saat yang sama, Lukaku diberitakan sedang dalam perjalanan menuju London untuk diresmikan sebagai pemain baru Chelsea.

Inter mendapatkan 115 juta euro atau hampir setara 2 triliun rupiah dari hasil penjualan mesin gol utama mereka.

Namun, untuk memboyong penggantinya tersebut, Nerazzurri hanya perlu mengeluarkan “uang receh”.

Baca Juga:  Jungkook BTS Rilis Lagu "Seven" Feat Latto, Langsung Trending 1 Youtube dan Rajai Banyak Tangga Lagu Dunia

Menurut Sky Sport, seperti dikutip BolaSport.com dari Football Italia, Inter tak perlu membayar biaya transfer, alias gratis, guna merekrut Edin Dzeko.

La Beneamata hanya membayar bonus maksimal hingga 1,9 juta euro atau 32 miliar rupiah kepada AS Roma.

Bonus itu diberikan jika Inter Milan memenuhi target finis di zona Liga Champions atau empat besar klasemen Serie A musim ini.

Awalnya, Roma berharap setidaknya mendapatkan kompensasi tunai 2 juta euro dari hasil melego bomber berusia 35 tahun ini.

Dzeko bisa didapat dengan harga murah mengingat kontraknya tinggal tersisa setahun di klub Serigala Ibu Kota.

Akan tetapi, Roma tidak sepenuhnya merugi akibat transfer Dzeko ke Inter Milan.

Mereka bisa mengurangi beban tagihan 7,5 juta euro untuk membayar gaji Dzeko di tahun terakhir kontraknya.

Adapun upahnya di Inter kelak lebih kecil, yakni sekitar 5 juta euro per musim.

Eks penyerang Manchester City itu menyetujui ikatan kerja berdurasi dua tahun bersama Nerazzurri.

Bersama Roma, ia memiliki catatan 119 gol dalam 260 partai kompetitif sejak 2015.

Susunan Pemain: Inter vs. Dynamo Kiev

Inter (3-5-1-1): Handanovic; Skriniar, De Vrij, Bastoni; Darmian, Barella, Brozovic, Calhanoglu, Perisic; Sensi; Dzeko

Dynamo Kiev (4-2-3-1): Buschan; Kedziora, Zabarny, Syrota, Karavaev; Sydorchuk, Shaparenko; Rodrigues, Lednev, Tsygankov; Ramirez

Orang Lain Juga Baca
Komentar
Loading...