Business is booming.

Ignasius Jonan Identik dengan Perbaikan Layanan PT KAI yang Tak Terbantahkan

Totalitas Menteri BUMN Erick Thohir dalam menangani moda transportasi massal gak main-main, benarkah?

Ignasius Jonan identik dengan PT Kereta Api Indonesia.  Usia perusahaan itu sudah 77 tahun, namun ditangan Jonan layanan PT KA berubah total.

Bahkan sejak Jonan, PT KAI berhasil terus memperbaiki  layanannya. Tanpa Jonan, apakah pelayanan KA bisa seperti sekarang, belum tentu.

Jonan menjadi Durt PT KA sejak 25 Februari 2009. Ignasius Jonan terpilih kembali sebagai Dirut PT KAI pada tahun 2013.

Ia lantas diangkat menjadi Menteri Perhubungan oleh Presiden Jokowi, namun dasar-dasar perbaikan pelayanan sudah dilakukan oleh Jonan.

Perubahan pelayanan PT KAI yang dilakukan Jonan memang sangat drastis, bahkan sempat banyak memperoleh perlawanan.

Misal, angkutan KRL Commuterline yang dulu sesak bahkan hingga naik ke atap, oleh Jonan disulap menjadi tak ada lagi pemandangan seperti itu.

Ia hapus kereta api kelas ekonomi, ia bikin semua kereta api nyaman menggunakan AC.

Ia habisi pedagang kaki lima sekitar stasiun, ia bikin masuk stasiun satu pintu dan hanya menggunakan kartu bukan lagi uang receh.

Kondektur kereta api yang dulu aktif di setiap gerbong dipindahkan entah kemana. Juga tak ada lagi pedagang asongan di dalam kereta.

Pembenahan juga dilakukan untuk kereta jarak jauh. Tak ada lagi kereta tanpa pendingin. Semua berjalan tertib.

Komentar Jonan indentik dengan perbaikan kereta terlihat jelas saat Jonan membagikan foto usai melakukan silaturahmi dengan beberapa rekan yang pernah bekerja bersama di @keretaapikita.

Baca Juga:  Jaksa Agung dan Erick Thohir Diguyur Cuitan Positif Kasus Jiwasraya

Acara reuni dilakukan di Kafe Loko yang berlokasi di Stasiun Bandung.

Dan Jonan menyebutnya sebagai refleksi dari tradisi yang bersifat egaliter yang saya tanamkan di Kereta Api Indonesia.

Beberapa dari rekan rekan saya juga sudah purna tugas dan sebagian lainnya masih bertugas meneruskan transformasi yang tanpa henti

Berikut reaksi netizen di kolom komentarnya.

@aji_gees: Tradisi mau berubah ke arah yg lebih baik dan profesional sangat perlu dijaga. Bahkan ditingkatkan mengikuti perkembangan zaman. Semoga dapat menjadi inspirasi instansi lain. Kalau KAI bisa yang lain pasti bisa! #KitaBisa

@ina_bugo: Pasti p Jonan sangat bahagia, meski sdh tdk lagi jadi “masinis” KAI.. tapi legacy yg p Jonan tinggalkan masih tertanam dan dipelihara dg baik.. semoga tdk meluntur di waktu mendatang.. KAI sdh jauh kedepan dlm pelayanan.. #jadi teringat masa2 KA jabodetabek lalu lalang dg berjubel penumpang nangkring di atap gerbong

@sutanto.fyani: Dimana saja. Kapan saja pak Jonan selalu diingat. Krn jasa bapak naik transportasi Kereta api bisa menjadi nyaman. Aman. Amin

@nuraenikarim67:: KAI S3karang bagus pak. Berkat Jasa bapak. Nyaman. Semoga ttp spt itu. Trimakasih pak Jonan.

@whizzcomm_organizer: Pak, minat jadi ketua umum PSSI mboten?

@andreazadhi: Pak.. Plis maju jadi Ketum PSSI pak. Cuma bapak yg bisa merubah managemen PSSI. #IgnasiusJonanForKetumPSSI

@sri_handayaningsih: Team yg Solid sdh ditanamkan Pak Jonan…..Pimpinan KAI sehrsnya meneruskan.

@irmakoestomo: Wah, bercita2 selfi sama pqk jonan suatu hari nanti

@masinsuhendrik: Assallamuallaikum wr wb pak…alhamdulilah pak selalu bersilaturahmi panjang tali persaudaraan mugi selalu sehat dan sukses pak….

Sebelumnya, tagar Jonan trending di media sosial Twitter pada Selasa (4/10/2022), menyusul ciutan netizen menyebut totalitas Menteri BUMN Erick Thohir dalam menangani moda transportasi massal gak main-main, diluruskan mantan Sekretaris Kementerian BUMN Said Didu.

Baca Juga:  Gempa Pacitan Lagi, Yogya dan Ponorogo Ikutan Trending karena Merasakan Getarannya

“Hahaha. Jonan sebagai Dirut PTKAI memperbaiki PT KAI mulai tahun 2007 dan berhasil. Jonan adalah Dirut yg ditunjuk saat Presiden SBY – saya yg menyiapkan SK pengangkatan ybs oleh Menteri BUMN pak Sofyan Djalil. Berhentilah bohongi rakyat !!!” tulis Said Didu (@msaid_didu) dalam ciutannya, menananggapi tagar Jonan.

Netizen pun ikut gaduh menanggapi tagar Jonan yang trending hingga tercatat 4.273 ciutan (Tweets) yang mereka sampaikan. Berikut beragam ciutan mereka.

@PartaiSocmed menulis, “Kok ngeklaim prestasi Jonan? Sekedar tahu saja, membuat gerbong baru tidak sekonyong2 menjadikan @erickthohir bisa ngeklaim prestasi Jonan. Sebab yg dilakukan Jonan itu bukan hanya pembangunan fisik tapi juga merevolusi budaya, baik terhadap penumpang maupun pegawai KAI. Ini yg tidak sanggup dilakukan Erick”

@antn_ja menulis, “gak ada prestasi jadinya BuzzeRp bekerja klaim kiri kanan. Hebatnya cuma Koruptor #BangkitBersamaET”

@YudhawastuPram2 menulis, “Numpak sepur enak sejak jaman pak Jonan”

@Fitria1973 menulis, “Pak jonan is the best”

@Iyan_concept menulis, “Semua mengakui KAI bisa spt skrg ini krn Pak Jonan tum..itu menjadi sejarah perkereta apian kita..sosok yg luar biasa koq dibandingkan dgn ET…buzzeRp memang botol tum…”

Orang Lain Juga Baca
Komentar
Loading...