Business is booming.

Daftar Delapan Pati Polri Naik Pangkat, Dua Komjen, Tiga Irjen dan Tiga Brigjen

Komjen Rudy Sufahriadi bertugas  sebagai Sekretaris Utama (Sestama) Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhannas)

Kapolri Jenderal Pol Listyo Prabowo menerima laporan kenaikan pangkat delapan perwira tinggi Polri.

Dari delapan pati naik pangkat, dua orang menjadi Komjen (bintang tiga), tiga orang Irjen (bintang dua)dan tiga orang Brigjen (bintang tiga)

Kenaikat pangkat berdasarkan Surat Telegram Kapolri Nomor: STR /366/VI/KEP./2023.

Acara kenaikan pangkat digelar di Rupatama Mabes Polri, Rabu (14/6/2023) dan dipimpin langsung oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Daftar Delapan Pati Polri Naik Pangkat

1 Komjen Rudy Sufahriadi bertugas  sebagai Sekretaris Utama (Sestama) Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhannas) – Akpol 1988

2 Komjen Suntana (Pati Baintelkam Polri) bertugas sebagai Wakil Kepala Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) – Akpol 1988

3 Irjen R. Eko Wahyu Prasetyo (Pati Lemdiklat Polri) bertugas di Dewan Ketahanan Nasional (Wantannas),

4 Irjen Heri Maryadi (Pati Bareskrim Polri) bertugas di Badan Narkotika Nasional (BNN)

5 Irjen Heri Armanto Sutikno (Pati Baintelkam Polri) bertugas di Badan Intelijen Negara (BIN).

6 Brigjen Nurullah (Pati Itwasum Polri) bertugas di Badan Intelijen Negara (BIN)

7 Brigjen Yulias (Pati SSDM) bertugas di Wantannas,

8 Brigjen Rustam Mansyur (Pati Baharkam Polri) bertugas di Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).

Baca Juga:  Profil Marsekal Madya TNI Yusuf Jauhari, AAU 1989, Kabaranahan Kemhan RI
Orang Lain Juga Baca
Komentar
Loading...