AKBP Yohanes Agustiandaru, Akpol 2002, Kapolres Sorong, Polda Papua Barat
AKBP Yohanes Agustiandar Jabat AKBP Sejak 2020, Kompol Sejak 2014
Kapolres Sorong AKBP Yohanes Agustiandaru memastikan anggota polres setempat berinisial AI yang melakukan pelanggaran indisipliner berat.
AI segera dijatuhi sanksi pemberhentian tidak dengan hormat (PTDH) atau pemecatan dari institusi Polri.
Pada Maret 2023, AI melakukan pelanggaran indisipliner sehingga menjalani sidang kode etik di Mapolres Sorong dan diputus bersalah.
Kemudian anggota polisi berpangkat brigadir itu mengajukan banding ke Polda Papua Barat, namun ditolak sehingga saat ini menunggu proses PTDH.
“AI sudah diputus PTDH, tinggal menunggu proses penerbitan keputusan PTDH-nya,” kata AKBP Yohanes Agustiandaru seperti dikutip Antara.
Sebelumnya, Tim Opsnal Polsek Sorong Barat, Papua Barat Daya, menangkap dua orang pelaku pencurian 13 unit mesin motor tempel pada 8 September 2023 di Perumahan BTN Kota Sorong. Satu pelaku di antaranya berinisial AI (20), anggota Polres Sorong.
Berdasarkan hasil pemeriksaan sementara, kedua pelaku ada indikasi telah melakukan tindak pidana pencurian beberapa kali di lokasi lain. Sementara motif pencurian yang telah dilakukan para pelaku berkaitan dengan masalah ekonomi.
Profil AKBP Yohanes Agustiandaru
AKBP Yohanes Agustiandaru dilahirkan dan dibesarkan di Pekanbaru.
Alumni Akpol 2022 itu telah mencapai pangkat AKBP tahun 2020 saat menjabat Kapolres Teluk Wondama.
Dua tahun kemudian ia digeser menjadi Kapolres Sorong dan dilantik Kamis (5/1/2023).
Riwayat Pendidikan
SD Santa Maria Pekan Baru.
SMPN Pekanbaru
SMA Taruna Nusantara Magelang.
Apol 2002
S1 Universitas Bhayangkara Surabaya Tahun 2006
PTIK Tahun 2009
S2 Magister Hukum di Universitas Lampung 2014
Sespim Tahun 2017.
Riwayat Kepangkatan
Tahun 2002 pangkat Ipda
Tahun 2006 Iptu
Tahun 2009 AKP
Tahun 2014 Kompol
Tahun 2020 AKBP.
Riwayat Jabatan
Kasubbagmutjab Bagbinkar Ro SDM Polda Lampung 2016
Analis Kebijakan Pertama Bidang Binkar Ro SDM Polda Lampung 2017
Kasubdit III Dit Reskrimsus Polda Papua 2018
Kapolres Teluk Wondama Polda Papua Barat Tahun 2020-2022
Kapolres Sorong Polda Papua Barat 2023-sekarang