Business is booming.

Marsma Juniar Djatmiko, AAU 1994, Terima Piagam Rekor MURI

Yakni Rekor MURI dengan kategori Membersihkan Waduk Cengklik oleh Peserta Terbanyak, yakni sebanyak 1350 orang di Waduk Cengklik, Kabupaten Boyolali, Kamis (8/8/2024).

Danlanud Adi Soemarmo Marsekal Pertama TNI Bambang Juniar Djatmiko memperoleh pengharaan Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI).

Yakni dengan kategori Membersihkan Waduk Cengklik oleh Peserta Terbanyak, yakni sebanyak 1350 orang di Waduk Cengklik, Kabupaten Boyolali, Kamis (8/8/2024).

Piagam penghargaan diserahkan oleh perwakilan MURI, Sri Widayati kepada Komandan Lanud Adi Soemarmo.

Kegiatan membersihkan Waduk Cengklik ini merupakan inisiatif dari Komandan Lanud Adi Soemarmo, Ketua Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Bengawan Solo dan Bupati Boyolali.

Dalam pernyataannya, Danlanud mengatakan bahwa Waduk Cengklik merupakan objek vital dalam pemenuhan air untuk pertanian, kebutuhan sehari-hari.

Sehingga dapat mendorong perekonomian Kabupaten Boyolali dan meningkatkan taraf hidup masyarakat di sekitar Waduk Cengklik.

“Tujuan utama dari acara ini adalah untuk mengangkat potensi wisata daerah, mendorong potensi Waduk Cengklik untuk menjadi salah satu sentral ekonomi,” ujar Danlanud.

“Selain pemecahan rekor MURI, Festival Waduk Cengklik juga mengadakan acara khitanan massal, donor darah, penanaman pohon, susur Waduk Cengklik, dan hiburan,”jelas Danlanud

Sementara itu, Kepala BBWS Bengawan Solo, Maryadi Utama, S.T., M.Si., menyampaikan ucapan syukur karena dapat bersinergi dengan Lanud Adi Soemarmo dan Kabupaten Boyolali dalam mensejahterakan masyarakat Kabupaten Boyolali.

“Kami berharap sinergi ini dapat memberikan dampak positif untuk menyejahterakan warga daerah sekitar Waduk Cengklik”, ungkap Kepala BBWS.

Profil MarsmaTNI Bambang Juniar Djatmiko

Marsekal Pertama TNI Bambang Juniar Djatmiko, S.Sos., M.M. (lahir 5 Juni 1972) adalah seorang perwira tinggi TNI-AU yang sejak 1 April 2024 mengemban amanat sebagai Komandan Lanud Adi Soemarmo.

Baca Juga:  Kompor Trending, Netizen: Masak Rendang Kapan Matengnya?

Bambang, merupakan alumnus Akademi Angkatan Udara tahun 1994.

Jabatan terakhir jenderal bintang satu ini adalah Kepala Dinas Penerangan TNI Angkatan Udara.

Riwayat Pendidikan

AAU (1994)

Seskoau (2008)

PPSA XXIV Lemhannas (2023)

Riwayat Jabatan

Pama DP Lanud Adi Sutjipto

Pa Penerbang Skadud 6 Lanud Atang Sendjaja

Pa Penerbang Skadud 7 Lanud Kalidjati

Instruktur Penerbang Wingdik Terbang Lanud Adi Sutjipto

Kapoikinst Skadud 6 Wing 4 Lanud Atang Sendjaja

Kadisops Skadud 6 Wing 4 Lanud Atang Sendjaja

Kafasiat Wing 4 Lanud Atang Sendjaja

Pabandyalat Sops Kaskohanudnas

Danlanud Tarakan

Kapuskodal Koopsau II

Asintel Kosekhanudnas II/ Makassar

Asops Kosekhanudnas II/Makassar

Kasubdisintelud Dispamsanau

Danwing 4 Lanud Atang Sendjaja

Kasubdisbinlambangja Dislambangjaau

Dawingtar AAU

Danlanud El Tari  (2020)

Kadispamsanau (2021)

Staf Khusus Kasau (2023)

Kadispenau (2024)

Danlanud Adi Soemarmo (2024)

Orang Lain Juga Baca
Komentar
Loading...