Profil Rony Parulian, Tersingkir dari Top 3 Indonesian Idol 2023 Meski Dapat Lima Standing Ovation
“Terima kasih @ronyparulian__ udah berjuang sampai di titik ini. Terus berkarya dan sukses selalu!”
Rony Parulian akhirnya tersingkir dari Top 3 Indonesia Idol 2023.
Grand Final Indonesian Idol ke-12 diisi dua orang perempuan yakni Salma dan Nabila.
Satu-satunya pria di Top 3 Indonesian Idol, yakni Rony Parulian akhirnya tersingkir meski memperoleh lima standing ovation saat tampil solo di babak ini.
Ucapan terimakasih pun disampaikan akun instagram indonesianidolid.
“Terima kasih @ronyparulian__ udah berjuang sampai di titik ini. Terus berkarya dan sukses selalu!” Demikian indonesianidolid
Rony Parulian Nainggolan kelahiran 9 Juni 2001.
Meski bermarga batak ia merupakan kontestan Indonesian Idol 2023 asal Jakarta.
Tersingkirnya Rony ditop 3 menjadi ajang perdebatan fans masing-masing.
Terutama antara fans Rony dan Nabila, sedang banyak yang memprediksi Salma akan juara Indonesian Idol.
Penampilan Salma sangat konstan dan selalu memperoleh pujuan dari para juri, demikian juga netizen.
Dalam Top 3 Indonesian Idol Rony mengawali bernanyi dengan Nabila dan Salma.
Ketiganya menyanyikan lagu Bahagia GAC, Pandangan Pertama RAN, dan Semua Jadi Satu Malyda & 2D.
Selanjutanya masing-masing peserta Indonesian Idol 2023 berkesempatan berkolaborasi dengan musisi tanah air.
Rony kebagian duet dengan Armand Maulana.
Armand Maulana mengaku terkejut saat melihat penampilan Rony membawakan lagu Kamu.
Menurut Armand Maulana, nada lagu itu terbilang sulit sehingga penyanyinya harus memiliki teknik pernapasan yang benar.
Rony menjadi peserta kedua yang tampil solo mempersembahkan lagu Oh! Darling milik The Beatles.
Rony berhasil mendapat lima standing ovation dari seluruh juri.
Meski tersingkir di tahap elite Top 3
Nama Rony Parulian semakin dikenal publik berkat penampilannya yang memukau selama audisi Indonesian Idol season 12.
Rony Parulian dikenal sangat menyukai aliran musik rock, warna suaranya pun memang cocok dengan lagu yang ia bawakan yakni Led Zeppelin.
Saat ia lolos audisi 3 tanggal 26 Desember 2022 Rony membawakan lagi “Whole Lotta Love” Led Zeppelin
Selain suara, ketampanan dan bakatnya di ajang Indonesian Idol ini membuat Rony Parulian hingga memiliki fanbase yang dinamai WeR1 (We Are One).
Duetnya bersama Salma Salsabil sukses membuat juri terpukau hingga menangis karena terbawa suasana.
Penampilan Rony Parulian Sejak Top 5
Spekta 10 Top 5 (10 April 2023) “When I See You Smile” – Bad English (Aman)
Spekta 11 Top 4 (1 Mei 2023) “Kisah Sempurna” – Mahalini (2 Terbawah)
Road To Grand Final Top 3 (8 Mei 2023) “Oh! Darling” – The Beatles (Tempat Ketiga)