Tim Garuda Berdoa dan Shalat Berjamaah Jelang Laga Final SEA Games Lawan Thailand
Striker timnas Thailand Achitpol Kirirom mengakui timnas Indonesia menunjukkan karakter kuat.

Laga timnas Indonesia vs Thailand di final sepak bola SEA Games 2023 akan berlangsung Selasa (16/5/2023) pukul 19.30 WIB.
Laga yang digelar di National Olympic Stadium itu sudah live RCTI sejak pukul 18.30 WIB (Link live Streaming RCTI Plus).
Akun @PSSI juga sudah melaporkan bahwa para pemain sudah tiba di lokasi.
PSSI bahkan menampilkan para pemain sedang sholat bersama di ruang ganti termasuk seragam pemain.
Tim U-22 Indonesia telah tiba di Stadion National Olimpyc Phnom Penh dan siap memberikan aksi terbaiknya pada laga pamungkas kontra Thailand, malam ini. 🏟
Semangat berjuang, Garuda Nusantara! ✊🇮🇩#KitaGaruda #TimnasDay pic.twitter.com/2lM97IlBmT
— PSSI (@PSSI) May 16, 2023
Berdasarkan statistik sepanjang sejarah SEA Games, Thailand tampak sangat perkasa dengan 16 kali juara.
Sedangkan Timnas Indonesia baru dua kali merasakan juara, terakhir tahun 1991 dengan mengalahkan Thailand lewat adu penalti 4-3.
Meskipun demikian perjalanan Marselino Ferdinand dkk di SEA Games kali ini tak bisa diremehkan.
Timnas Indonesia hanya satu kali kebobolan dan membuat 13 gol sebelum melaju ke babak semifinal.
Di semifinal, Indonesia mengalahkan juara SEA Games dua tahun terakhir (2019 dan 2021) yakni Vietnam dengan skor 3-2.
Kemenangan Timnas Garuda juga terasa istimewa karena tampil hanya dengan 10 pemain sejak pertengahan babak kedua.
Sementara itu, Thailand telah kebobolan dua gol dan memasukan 10 gol pada babak penyisihan grup.
Di babak semifinal mereka mengalahkan Myanmar 3-0, tim yang dikalahkan Indonesia 5-0 pada babak penyisihan grup.
Dengan fakta tersebut, Indonesia merasa optimistis akan mampu meladeni Thailand, bahkan mampu mengalahkannya.
Pelatih timnas Indonesia Indra Sjafri mengatakan untuk pertandingan bahwa timnya sudah berproses dari empat pertandingan di grup dan satu di semifinal.
“Kami siap tampil optimal,” kata Indra Sjafrie.
Sementara itu Pelatih Timnas Thailand Issara Sritaro mengakui bahwa pertandingan melawan Timnas Indonesia akan menjadi pertarungan sulit.
“Kami telah mempelajari permainan Indonesia tetapi bagi kami, mereka tim kuat. Ini tidak akan menjadi pertandingan yang tak mudah tapi saya cukup yakin kami akan mendapatkan medali emas,” kata Issara seperti dilansir Bangkok Post.
Striker timnas Thailand Achitpol Kirirom mengakui timnas Indonesia menunjukkan karakter kuat. “Mereka menunjukkan karakter kuat dalam kemenangan semifinal mereka lawan Vietnam.
#Jadi kami tahu seperti apa tim yang menanti kami di final. Kami siap dan akan melakukan yang terbaik dalam perebutan gelar,” kata Achitpol Kirirom
Prakiraan Susunan Pemain
Indonesia (4-3-3): Ernando Ari; Bagas Kaffa, Rizky Ridho, Komang Teguh, Rio Fahmi; Muhammad Taufany, Alfeandra Dewangga, Marselino Ferdinan; Witan Sulaeman, Fajar Fathur Rahman, Ramadhan Sananta
Pelatih: Indra Syafri
Thailand U-22 (4-3-3): Soponwit Rakyart; Bukkoree Lemdee, Jonathan Khemdee, Songchai Thongcham, Chatmongkol Rueangthanarot; Airfan Doloh, Channarong Promsrikaew, Purachet Thodsanit; Teerasak Poeiphimai, Achitpol Kirirom, Yotsakon Burapha;
Pelatih: Issara Sritaro