Lautaro Martinez Bawa Inter Milan ke Final Liga Champions 2023
Stadion San Siro meledak ketika Lautaro Martines mencetak gol menit 74ke gawang AC Milan
Stadion San Siro meledak ketika Lautaro Martinez mencetak gol menit 74 ke gawang AC Milan.
Gol itu merupakan hasil kerjasama dengan Romelu Lukaku, Rabu (17/5/2023).
Dengan gol tersebut, Inter Milan hampir pasti ke babak final karena agregat menjadi 3-0 atas tim sekota, AC Milan.
Gol Martinez memang tercipta berkat kerjasama dengan Lukaku.
Naluri kekompakan keduanya memang sudah tercipta lama, bahkan mengantar Inter Milan menjadi juara Seri A Italia.
Begitu pun saat terjadi gol malam ini. Mereka melakukan saling umpan di kotak penalti.
Hingga Martinez mencetak gol melalui tendangan mendatar.
Yang tak terduga, saking gembiranya, Martinez naik ke atas tribun penonton Inter saat merayakan gol.
What a photo 📸#UCL pic.twitter.com/PsoS4EfuRk
— UEFA Champions League (@ChampionsLeague) May 16, 2023
Dengan gol tersebut, Martinez telah membuat delapan gol ke gawang AC Milan sejak gabung Inter tahun 2018.
Dilihat dari statistik pertandingan, Inter Milan memang layak menang.
Inter Milan memang hanya melakukan 44 persen penguasaan bola, namun Martinez dkk membuat 15 tembakan dan empat tembakan ke arah gawang.
Bandingnya dengan AC Milan yang membuat 56 persen penguasaan bola namun hanya membuat lima kali tembakan, satu kali diantaranya shots on target.
Inter Milan selanjutnya menunggu hasil pertandinga antara Real Madrid dan Manchester City dimana leg pertama 1-1 di Santiago Bernabeu.
Susunan Pemain
Inter MIlan (3-5-2): 24-Andre Onana; 36-Matteo Darmian, 15-Francesco Acerbi, 95-Alessandro Bastoni; 2-Denzel Dumfries, 23-Nicolo Barella (5-Roberto Gagliardini 84′), 20-Hakan Calhanoglu, 22-Henrikh Mkhitaryan (77-Marcelo Brozovic 44′), 32-Federico Dimarco (8-Robin Gosens 66′); 10-Lautaro Martinez (11-Joaquin Correa 84′), 9-Edin Dzeko (90-Romelu Lukaku 66′)
Pelatih: Simone Inzaghi
AC Milan (4-2-3-1): 16-Mike Maignan; 2-Davide Calabria, 28-Malick Thiaw (20-Pierre Kalulu 64′), 23-Fikayo Tomori, 19-Theo Hernandez; 8-Sandro Tonali, 33-Rade Krunic; 30-Junior Messias (56-Alexis Saelemaekers 76′), 10-Brahim Diaz (27-Divock Origi 76′), 17-Rafael Leao; 9-Olivier Giroud
Pelatih: Stefano Pioli