Business is booming.

Hasil Lengkap Swiss Open 2024: Lanny/Ribka Juara

Gregoria Mariska Tunjung (Indonesia) dikalahkan juara All England, Carolina Marin (Spanyol) 19-21, 21-13, 20-22

Ini hasil lengkap Swiss Open dimana tiga wakil Indonesia yang melaju ke babak final hanya ganda putri Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto yang menjadi juara.

Sementara ganda putra Muhamamd Shohibul Fikri/Bagas Maulana dan tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung harus puas sebagai runner up.

Lanny/Ribka mengalahkan pasangan Taiwan Hsu Ya Ching/Lin Wan Ching (Taiwan) 13-21, 21-16, 21-8.

Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto menjadi juara Swiss Open 2024.(Foto: @INABadminton)
·

Mereka menjadi juara Yonex Swiss Open 2024 dan berhak menerima hadiah ratusan juta.

Tak hanya uang tunai, para peserta Swiss Open 2024 juga akan mendapat poin BWF.

Bagi Lanny/Ribka gelar juara yang mereka raih pada turnamen Swiss Open 2024 menjadi tambahan motivasi mereka untuk lebih konsisten dan mencatatkan lebih banyak prestasi di turnamen-turnamen lainnya.

“Semoga kami bisa terus konsisten mainnya dan bisa lebih baik lagi di setiap turnamennya mau di level mana pun,” kata Ribka, dikutip dari keterangan singkat PP PBSI, Minggu.

Lanny/Ribka keluar sebagai juara setelah memenangkan laga rubber game atas wakil Taiwan Hsu Ya Ching/Lin Wan Ching di babak final melalui rubber game 13-21, 21-16, 21-8 dalam tempo 1 jam 20 menit.

Ini merupakan gelar juara BWF Super 300 sekaligus gelar World Tour pertama bagi Lanny/Ribka.

Sebelumnya langkah mereka terhenti di babak perempat final turnamen Super 300 lainnya pekan lalu, yakni Orleans Masters 2024.

Baca Juga:  Profil Brisia Jodie, Namanya Trending karena Foto Pegang Perut dan Diisukan Hamil

“Alhamdullilah akhirnya bisa juara di Super 300, rasanya bangga dan senang pastinya,” kata Ribka.

Hasil Lengkap Swiss Open 2024

Muhamamd Shohibul Fikri/Bagas Maulana (Indonesia) vs Ben Lane/Sean Vendey (Inggris) 22-24, 26-28

Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto (Indonesia) vs Hsu Ya Ching/Lin Wan Ching (Taiwan) 13-21, 21-16, 21-8

Lin Chun Yi (Taiwan) vs Chou Tien Chen (Taiwan) 7-21, 22-20, 23-21

Gregoria Mariska Tunjung (Indonesia) vs Carolina Marin (Spanyol) 19-21, 21-13, 20-22

Chen Tang Jie/Toh Ee Wei (Malaysia) vs Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie (Malaysia) 16-21, 13-21

Orang Lain Juga Baca
Komentar
Loading...