Singkirkan Atletico, Dortmund Tantang PSG di Semifinal
Dengan demikian, PSG dan Dortmund berhasil menyingkirkan dua klub Spanyol dari ajang empat besar Liga Champions.
Selain PSG, Borrusia Dortmund juga lolos ke babak Semifinal Liga Champions dan akan saling berhadapan setelah mengalahkan Atletico Madid 4-2.
Dengan skor tersebut Dortmund berhak meraih tiket semifinal dengan agregat 5-4.
Ini karena di leg pertama babak perempatfinal Dortmund kalah 1-2 dari Atletico.
Dengan demikian, PSG dan Dortmund berhasil menyingkirkan dua klub Spanyol dari ajang empat besar Liga Champions.
Klub Spanyol yang dominan di babak perempatfinal Liga Champions ini tinggal menyisakan Real Madrid.
Real Madrid akan bertandang ke markas juara bertahan Manchester City setelah di leg pertama perempatfinal Liga Champions bermain imbang 3-3.
Dengan demikian City lebih diunggulkan lolos semifinal dan artinya Spanyol berpotensi tanpa wakil di Seminal.
⏱️ 34': Dortmund 1-0 Atlético (Agg 2-2)
⏱️ 39': Dortmund 2-0 Atlético (Agg 3-2)
⏱️ 49': Dortmund 2-1 Atlético (Agg 3-3)
⏱️ 64': Dortmund 2-2 Atlético (Agg 3-4)
⏱️ 71': Dortmund 3-2 Atlético (Agg 4-4)
⏱️ 74': Dortmund 4-2 Atlético (Agg 5-4)MADNESS. pic.twitter.com/aDYSPEV4nU
— UEFA Champions League (@ChampionsLeague) April 16, 2024
Melawan Atletico, Dortmund menang duluan melalui gol J. Brandt menit 34 memanfaatkan umpan Matt. Hummels.
Tuan rumah kemudian unggul 2-0 melalui gol I. Maatsen menit 39.
Ia memanfaatkan umpan M. Sabitzer.
Pada babak kedua Matt. Hummels membuat kesalahan dengan menjebol gawang sendiri menit 49.
Gol itu menumbuhkan motivasi para pemain Atletico untuk menyamakan skor menjadi 2-2 melalui gol Correa menit 64.
Beruntung para pemain Dortmund bisa bangkit dengan membuat dia gol via
- Füllkrug menit 71 dan Sabitzer menit 74.
Baik Fullkrug maupun Sabitzer bergantian menjadi pencetak gol dan pembuat asist dalam dua gol terakhir Dortmund.
Selanjutnya Dortmunnd akan menjadi PSG duluan di leg pertama babak semifinal Liga Champions tanggal 30 April 2024.
Sedang leg kedua akan digelar 7 Mei 2024.