Profil Letkol Inf Candra Kurniawan, Kapendam XVII Cendrawasih
Kapendam XVII Cenderawasih Letkol Inf Candra Kurniawan merespons masifnya serangan OPM dgn sasaran warga sipil.

Nama Letkol Inf Candra Kurniawan, Kapendam XVII Cendrawasih kepara muncul di media massa dan media sosial.
Terutama dikaitkan dengan kelompok sipil bersenjata di Papua atau kerap dipanggil OPM.
Terbaru, misalnya, Kapendam XVII Cenderawasih Letkol Inf Candra Kurniawan merespons masifnya serangan OPM dgn sasaran warga sipil.
Mereka berdalih dengan menarasikan korbannya merupakan aparat keamanan di media sosial padahal warga sipil.
Kapendam Cenderawasih: OPM Gerombolan yang Ingin Papua Terpuruk
Menutu Letkol Inf Candra Kurniawan, OPM selalu menginginkan pertumpahan darah dan ingin masyarakat menderita.
Mereka penjahat-penjahat kemanusiaan.Ia menegaskan, TNI tetap akan bertindak tegas untuk menjaga dan melayani masyarakat.
Ia membantah berita prajurit TNI yang ditembak mati oleh OPM di Mulia, Kabupaten Puncak Jaya.
“Itu semua hoaks yang sengaja disebar oleh gerombolan OPM dan simpatisannya,” tegas Kapendam XVII/Cenderawasih Letkol Inf Candra Kurniawan saat dikonfirmasi, Senin (3/6/2024).
Candra melanjutkan, jika korban penembakan OPM tersebut merupakan warga sipil atas nama Zainul (44).
Profil Candra Kurniawan
Belum banyak pemberitaan tentang profil dan jejak karier Letkol Candra Kurniawan.
Namanya mirip dengan Brigadir Jenderal TNI Adek Chandra Kurniawan sehingga yang muncul selalu nama tersebut.
Brigjen Adek Chandra Kurniawan cukup populer karena merupakan alumni akmil 1997 dan masih di bawah usia 50 tahun (lahir 20 April 1976) namun sudan sandang bintang satu dengan jabatan.
Sejak 2 Oktober 2023 mengemban amanat sebagai Danrem 092/Maharajalila.
Sedang Letkol Inf Candra Kurniawan menggantikan kolonel Inf Johanis Parinussa pada sertijab 15 Maret 2024.
Dengan demikian Letkol Inf Candra Kurniawan tak lama lagi memperoleh penyesuian dengan pangkat kolonel.
Sebelumnya, Letkol Inf Candra Kurniawan adalah wakapendam Cendrawasih saat Kapedam dijabat Kolonel Inf Aqsha Erlangga.
Kolonel Inf Aqsha Erlangga adalah alumni Akmil 1996.
Sebelumnya Letkol Inf Candra Kurniawan adalah Dandim 1711/BVD ( Boven Digoel).