Business is booming.

Whot A Goal Alejandro Garnacho, Tendangan Saltonya Bikin Decak Kagum Dunia

Pemain berusia 19 tahun itu langsung memanfaatkan umpan dengan tendangan salto. Gol Garnachho ternyata menjadi gol spekakuler

WHAT A GOAL trending. Trending itu mengarah pada gol spektakuler yang dicetak, pemain muda Manchester United, Alejandro Garnacho

Gol tersebut membuat Manchester United menang telak 3-0 atas Everton dan kini berada diperingkat enam klasemen.

Lima klub diatas MU adalah, Arsenal (pimpin klasemen sementara), Manchester City, Liverpool, Aston Villa dan Tottenham.

Dalam laga tersebut Garnacho membuka kemenangan MU atas Everton menit ketika pertandingan baru dimulai menit ketiga.

Ia berdiri bebas ketika menerima umpan daei Diogo Dalot.

Pemain berusia 19 tahun itu langsung memanfaatkan umpan dengan tendangan salto.

Diluar dugaan tendangan saltonya melesat ke ujung kiri dan tak terjangkau kiper Everton, Jordan Pickford.

Pemain MU Marcus Rashford mencetak gol kedua melalui penalti menit 66 dan Antony Martial melengkapi kemengan dengan golnya menit ke75.

Gol Garnacho menjadi trending dan perbincangan di media sosial.

Sang penyerang asal Argentina meneruskan umpan dari Diogo Dalot dengan tendangan salto yang begitu apik.

Garnacho berselebrasi ala Cristiano Ronaldo dengan menunjuk tanah tempatnya berpijak sembari berkata “saya di sini”.

Baca Juga:  Formasi Starting XI Timnas Indonesia U-17 dan Nomor Punggung Seluruh Pemain

Pelatih MU Eric ten Hag pun memuji habis gol anak buahnya.

“Itu adalah gol fantastis. Masih banyak pertandingan yang akan dimainkan (musim ini), tetapi mungkin itu sudah menjadi gol terbaik musim ini.”

“Kami tahu sebelumnya ini akan sulit, tetapi kami menikmati tantangan tersebut,” ucapnya.

Orang Lain Juga Baca
Komentar
Loading...