Business is booming.

Profil Saipul Jamil, Trending dan Menangis saat Ditangkap Polisi di Jalanan, Padahal Negatif Narkoba

Ada orang mirip Saipul Jamil diamanin Polisi di jalur TJ? Beneran nih Saipul Jamil?

Saipul Jamil trending. Artis  penuh cerita drama dalam kehidulannya ditangkap polisi karena diduga terkait narkoba.

Masalahnya penangkapan Saipul Jamil seperti penangkapan penjahat kelas teri.

Ia ditangkap di jalanan dan jadi tontonan Masyarakat.

Belum lagi ia menangis setelah ditangkap, ditarik-tarik dan diseret-seret.

Netizen pun seolah tak percaya dengan model penangkapan sekalas artis Saipul Jami.

Berikut Cuitan Netizen yang mempertanyakan penangkapan Saipul Jamil.

@_BungHerwin:  Ada orang mirip Saipul Jamil diamanin Polisi di jalur TJ? Beneran nih Saipul Jamil? Kalo bener, berarti wajib kita tmbahin kata ‘SENSASI’ di nama tengahnya

@juztjet: Ini beneran Saipul Jamil? Tapi katanya saipul jamil cuma ikut diamankan karena kebetulan orang yang diincar polisi lagi bareng sama dia. Padahal pas tes urine Saipul jamil hasilnya negatif. Ga tau bener apa salah. Lagi rame nih

@narkosun: Viral Video Saipul Jamil Menangis di Jalan saat Ditangkap Polisi, Diduga Terkait Kasus Narkoba.Duh, kok makin ngenes aja kang Jamil…

@NyaiiBubu: Breaking News ! Artis Saipul Jamil ditangkap polisi  di Jelambar Jakarta Barat? Nangis teriak-teriak ngguling2 gak mau ditangkap petugas … Knapa lagi bang Ipul guys ??  Infonya terkait narkoba, tapi tes urine negatip, asisten positip

@JuwitaMalam86: Weeeew, serius ini artis Saipul Jamil ditangkap polisi gegara narkoba?

Negatif Nakoba

Seperti diketahui, Artis Saipul Jamil dinyatakan negative konsumsi narkoba, kendati asistennya positif menggunakan narkotika. Saipul Jami sempat ditangkap polisi di dekat Halte TransJakarta Jelambar, Jakarta Barat pada Jumat (5/1) sore.

Baca Juga:  Profil Kolonel Inf Irwan Harjatmono, Akmil 1998, Promosi Dirsen Pussenif

Kapolsek Tambora Kompol Donny Harvida menjelaskan bahwa hasil itu didapatkan setelah keduanya menjalani tes urine seusai penangkapan.

“Sudah kami cek urine, Saipul Jamil negatif dan asistennya positif (narkoba),” kata Kompol Donny Harvida melalui pesan singkat di Jakarta pada Jumat.

Awalnya, kata Donny, polisi berencana mengamankan seseorang terkait kasus narkoba, namun ternyata orang tersebut sedang bersama Saipul Jamil di dalam mobil.

“Benar kami amankan, kami menangkap. Kami masih melakukan pemeriksaan, pendalaman, kebetulan kita tadi pengamanan seseorang, ternyata di dalamnya (mobil) ada Saipul Jamil,” kata Donny seperti dikutip Antara.

Hingga kini, polisi sedang mendalami keterlibatan Saipul Jamil dalam kasus narkoba tersebut. “Jadi kita masih dalami apakah Saipul Jamil itu ada keterlibatan atau tidak, kita masih dalami itu,” tutur Donny.

Profil Saipul Jamil

Jamiluddin Purwanto, S.H. (lebih dikenal dengan nama panggung Saipul Jamil atau Bang Ipul; lahir 31 Juli 1980) adalah seorang penyanyi dangdut berkebangsaan Indonesia.

Sebelum bernyanyi Solo, Saipul adalah mantan anggota grup musik dangdut G4UL.

Ipul pernah menjadi juri D’Academy di Indosiar. Saipul Jamil kemudian sempat dijadikan tersangka dalam kasus pencabulan anak di bawah umur, dan diberhentikan sebagai juri dalam kontes dangdut D’Academy.

Lagu Saipul yang terbilang paling sukses adalah duetnya bersama Ira Swara bertajuk Duet Sang Bintang.

Lagu itu meraih penghargaan dari SCTV Music Awards 2006 kategori Lagu Dangdut Ngetop.

Bahkan berkat lagu “Jujur”, keduanya mendapat nominasi Penghargaan MTV Indonesia 2006 untuk kategori Best Dangdut. Pasangan ini dikalahkan oleh pendatang baru, Trio Macan.

Dengan berduet lagi, Saipul Jamil yang berpasangan dengan Ussy Sulistiawaty menyabet gelar jawara Selebriti Jam, sebuah acara reality show yang menyandingkan artis non penyanyi dengan artis penyanyi.

Mereka menyisihkan dua pasangan lain yang lebih difavoritkan yaitu desainer Ivan Gunawan-Ian Kasela, vokalis Radja, dan aktor Surya Saputra yang berpasangan dengan penyanyi senior Titiek Puspa.

Baca Juga:  Jejak Karier Irjen Pol Albertus Rachmad Wibowo, Akpol 1993, Kapolda Sumsel

Menyusul banyaknya artis yang terjun ke politik, pada bulan April 2008 Ia mencalonkan diri menjadi calon Wakil Wali Kota Serang mendampingi Ruhyadi Kirtam Sanjaya.

Pasangan calon wali kota Serang, Kirtam Sanjaya dan Saipul Jamil memperoleh nomor urut 7 pada Pemilihan kepala daerah Serang dan diusung oleh Partai Persatuan Pembangunan (PPP) meskipun hasil akhirnya mereka kalah pada putaran pertama oleh pasangan M. Bunyamin dan Tb. Haerul Jaman dari Golkar.

Ketika hari pemungutan suara, 30 Agustus 2008, mobilnya sempat diserang (intimidasi) ketika berada di kawasan Kelurahan Cimuncang, Kecamatan Serang, Kota Serang sekitar pukul 11.30 saat mereka tiba di dekat TPS 28 di Kampung Cimuncang.

Ia sendiri mengaku pada tahun 2013 bahwa Ia sempat curiga bahwa intimidasi yang Ia alami selama Pilkada 2008 yang lalu berasal dari Keluarga Tb. Chasan Sochib alias keluarga Atut.

Saipul menikah dengan sesama penyanyi dangdut, Dewi Persik Setelah mengalami masa pacaran yang singkat, dari bulan Februari 2005, mereka menikah tanggal 26 Juni 2005 di Kantor Urusan Agama Kecamatan Sumber Sari, Kabupaten Jember, Jawa Timur.

Pernikahan mereka mendapat ujian, saat tiba-tiba Saipul melayangkan gugatan cerai ke Pengadilan Agama Jakarta Utara bulan Agustus 2006.

Keduanya akhirnya memilih rujuk setelah menjalani tiga kali persidangan.

Rumah tangga Saipul dan Dewi kembali terguncang. Di bulan puasa (Oktober) tahun 2007 terbetik kabar bahwa Dewi dan Saipul telah tiga bulan pisah rumah.

Beberapa hari kemudian ada kabar duka dimana ibu Saipul Jamil meninggal dunia pada tanggal 5 Oktober 2007. Saat itu, Saipul masih pisah rumah dengan Dewi.

Bahkan 6 jam sebelum sang bunda menghembuskan napas terakhir, Saiful telah mengucapkan talak pada Dewi.

Ipul resmi menyandang status duda, setelah Pengadilan Agama Jakarta Utara pada tanggal 14 Januari 2008 menjatuhkan ikrar talak kepada Dewi Persik.

Baca Juga:  Profil AKBP Ronald FC Sipayung, Akpol 2002, Kapolresta Bandara Soetta

Pernikahan dengan Virginia Anggraeni

Tanggal 10 Maret 2011 Saipul menikah istri keduanya, Virginia Anggraeni, seorang peragawati keturunan Jawa-Belanda.

Mereka melaksanakan akad nikah di Masjid Istiqomah, Bandung dan dua hari berselang mengadakan resepsi di Jakarta.

Tanggal 3 September 2011 Saipul, istri, dan 8 orang kerabat mengalami kecelakaan tunggal di jalan tol Cipularang Km 97 sekitar pukul 10.00 WIB saat bertolak dari Cimahi menuju ke Jakarta.

Mobil Toyota Avanza yang dikemudikan oleh Saipul sendiri hilang keseimbangan kemudian menabrak pembatas jalan.

Diduga akibat Saipul mengemudi dalam keadaan mengantuk.

Saipul mengalami luka ringan sedangkan Virginia meninggal dunia akibat terlempar dari mobil yang mereka tumpangi.

Pada hari yang sama, jenazah Virginia yang diketahui tengah hamil dua bulan langsung dimakamkan di TPU Baros, Cimahi, Jawa Barat.

Pada tanggal 18 Februari 2016, Saipul Jamil dilaporkan ke polisi atas tuduhan percabulan anak di bawah umur.

Setelah melalui serangkaian pemeriksaan oleh penyidik Polres Kelapa Gading, Jakarta Utara, Saipul Jamil resmi ditetapkan sebagai tersangka atas kasus pencabulan anak di bawah umur.

Menyikapi status tersangka yang dikenakan kepada Saipul Jamil, pihak Indosiar selaku penyelenggara acara kontes musik dangdut D’Academy 3 memberhentikan Saipul Jamil sebagai juri dalam program tersebut.

Saipul terjerat Pasal 76 E Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2014 tentang Perlindungan Anak. Pasal pidana yang dikenakan adalah Pasal 82 ayat 1 Kitab Undang-Undang Hukum Pidana, dengan ancaman hukuman 5 hingga 15 tahun penjara dan denda Rp5.000.000.000,00.

Tidak hanya itu, pada tanggal 31 Juli 2017 ia juga divonis tiga tahun penjara ditambah denda Rp100.000.000,00 subsider tiga bulan kurungan karena dinilai terbukti menyuap panitera Pengadilan Negeri Jakarta Utara Rohadi sebesar Rp250.000.000,00 untuk pengurusan kasus asusila.

Ia resmi bebas murni pada tanggal 2 September 2021. Ia keluar dari Lapas Kelas 1 Cipinang, Jakarta Timur.

Orang Lain Juga Baca
Komentar
Loading...